Fitur Andalan Produk Aion
•Sistem Manajemen Energi Canggih
Teknologi ini memungkinkan pemantauan kondisi baterai secara real-time, sehingga penggunaan energi dapat dioptimalkan dan umur baterai diperpanjang.
•Material Berkualitas Tinggi
Penggunaan material yang tahan lama dan ramah lingkungan membantu mengurangi tingkat degradasi baterai, bahkan dalam kondisi ekstrem.
•Inovasi Riset dan Pengembangan
Investasi besar di bidang R&D memastikan bahwa setiap unit baterai Aion memenuhi standar keselamatan dan kinerja internasional.
Aldi Ruvian,Tim After sales Aion Indonesia mengungkapkan bahwa Aion kini memiliki 36 jaringan layanan yang terbesar di berbagai kota besar di Indonesia.
“Mulai dari perawatan berkala, garansi kendaraan, hingga ketersediaan suku cadang, kami ingin memastikan bahwa setiap konsumen mendapatkan pengalaman yang menyenangkan,”
Aion juga menghadirkan layanan WhatsApp Chatbot AION dan Call Center Hotline 24 jam di nomor 021 30058888, yang siap membantu pelanggan kapan pun dibutuhkan.
Pelanggan Aion juga dapat menikmati layanan Free Emergency Roadside Assistance 24 jam, yang tersedia di wilayah Jabodetabek dan 7 kota besar lainnya di Indonesia selama periode garansi 8 tahun.
Program garansi seumur hidup ini telah mendapat berbagai positif dari berbagai kalangan, baik dari konsumen maupun para ahli otomotif. Langkah Aion dengan memberi garansi seumur hidup pada baterainya merupakan terobosan besar.
Hal ini akan meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap teknologi mobil listrik dan mendorong adopsi yang lebih luas di pasar.