Bogor, HUMAS MEDIA – Ikatan Alumni Rimba Madya 95 bersama Palang Merah Indonesia (PMI) dan Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, menggelar kegiatan sosial donor darah pada Kamis (27/2/2025). Kegiatan sosial yang digelar di kantor Kelurahan Empang itu melibatkan seluruh warga setempat.
Lurah Empang Saepudin Prayoga mengatakan menjelang Bulan Suci Ramadan 1446 H/2025M, biasanya Kebutuhan akan darah meningkat. Ia mengimbau kepada seluruh warga masyarakat di lingkungan Kelurahan Empang, untuk mengambil bagian dalam kegiatan sosial donor darah guna membantu sesama yang membutuhkan.
Kegiatan yang mengambil tempat di Aula Kantor Kelurahan Empang Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor itu dimulai pukul. 09.00 WIB. Sejak pagi para calon pendonor yang dari masyarakat Kelurahan Empang maupun iluni Rimba Madya 95 mulai berdatangan.
Mereka segera menuju ruang aula telah menunggu para petugas PMI yang dengan sabar melayani para calon pendonor satu persatu.
Sebelum dilakukan pengambilan darah, terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan tekanan darah. Bagi calon pendonor yang tekanan darah normal maka lanjut tahap berikutnya untuk mengambil darah. Sedangkan bagi yang tekanan darahnya rendah atau tinggi tidak diperkenankan mendonor darah, melainkan diberi saran dan masukan bagaimana upaya-upaya yang perlu dilakukan untuk menstabilkan tekanan darah.
Donor darah merupakan kegiatan rutin iluni Rimba Madya 95 setiap tahunan yang dilakukan setiap tiga bulan sekali bergilir lokasi kegiatannya pada saat ini di bulan Febuari 2025. Untuk kegiatan hari ini, sebanyak 40 orang dari 100 yang mendaftar mendonorkan darah.