Sukabumi, HUMAS MEDIA – Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, menegaskan komitmen untuk menyediakan layanan kesehatan yang memadai serta memberikan perlindungan yang layak bagi para pensiunan di Kota Sukabumi.
Pernyataan ini dis ampaikan Ayep Zaki saat menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Pensiunan Indonesia (PPI) Kota Sukabumi Masa Bakti 2025–2030, yang berlangsung khidmat di Lapang Apel Setda Kota Sukabumi, pada Rabu (30/4/2025).
Dalam pengukuhan kepengurusan PPI Kota Sukabumi, Ketua PPI Provinsi Jawa Barat Prof.Erliana Hasan mengungkapkan bahwa pelantikan ini menjadi yang pertama di antara kota dan kabupaten se-Jawa Barat.
Ia berharap organisasi ini dapat berjalan dengan baik, mendukung visi-misi Kota Sukabumi yang bercahaya, serta menjadi sarana bagi para pensiunan untuk terus beraktualisasi dan berkontribusi dalam pembangunan daerah.
Ketua PPI Kota Sukabumi, H. Mulyono, menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota dan semua pihak yang peduli terhadap keberadaan pensiunan. Udin Koswara, selaku penasihat PPI sekaligus mantan Wali Kota Sukabumi, yang telah meletakkan pondasi awal bagi perkembangan organisasi ini di Kota Sukabumi.
PPI berfungsi sebagai wadah berkumpulnya para pensiunan, sekaligus menjadi ruang untuk melanjutkan pengabdian di masa purna tugas.
Melalui organisasi ini, diharapkan para pensiunan tetap aktif dalam kehidupan bermasyarakat, menjaga semangat gotong royong, serta menjalani masa pensiun dengan Sehat, Aktif, dan Sejahtera.